Thursday, August 22, 2013

Mau Ngapain?...

http://cheneloquacious.files.wordpress.com/2008/09/confused_by_zeland1.png

Tidak sedikit orang yang melakukan kegiatan dalam kesehariannya, namun tidak memahami alasan, mengapa ia melakukannya. Dalam banyak hal. Dalam banyak bidang kehidupan. Seringkali jawaban yang keluar saat ditanya alasan dari melakukan kegiatan… ”Apa salahnya mengikuti?”

Misal saja, saat ada saudara kita yang sakit. Budayanya adalah, kita datang menjenguk. Bahkan dengan banyak orang kalau bisa, jadi apabila kita kehabisan bahan obrolan, ya siapa tahu…orang yang datang bersama kita bisa membuat obrolan makin berkembang. Jadi bingung kan ini tujuan jenguknya apa? :’)

Sayah pribadi saat menjenguk, maksimal  bisa ikut action mengobati dengan terapi, minimal ya berdoa,hee. Waspadai tujuan-tujuan yang membuat bias. Misal saja, menjenguk yang sakit, diberi oleh-oleh junk food. Lah ini yang ngejenguk mau bantu yang sakit agar sehat, atau biar kondisi yang sakit bahkan yang stand by ngejaganya menurun? :’)

Jadi ya memang…hidup itu harus jelas tujuannya. Harus jelas alasan mengapa kita melakukan hal tersebut, dan kaitan sebab akibat antara alasan dengan tujuan yang ingin dicapai.

Kita mesti waspada. Karena pendengaran, penglihatan dan akal akan dipertanggung jawabkan.

R.M.R

No comments:

Post a Comment